Pengaruh Customer Experience Terhadap Minat Beli Ulang (Studi Pada Konsumen Di Lalana Space)
Abstract
Tujuan_ Penelitian ini dilakukan karena pada saat ini semakin maraknya coffee shop yang bermunculan dan mengusung berbagai tema pada tempatnya. Dengan melihat hal itu, dibutuhkan ide – ide kreatif dari para pebisnis terutama pelaku usaha coffee shop agar mempunyai kelebihan dan ciri khas pada coffee shop nya.
Desain/Metode_ Populasi pada penelitian ini adalah konsumen yang sudah pernah mengunjungi Lalana Space. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Non – Probability Sampling dengan metode purposive sampling dengan jumlah sampel 35 responden. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier sederhana dengan taraf signifikansi 5%.
Temuan_ Hasil analisis kualitas pelayanan terhadap minat beli menunjukkan bahwa, variabel kualitas pelayanan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap minat beli.
Implikasi_ Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa dampak customer experience terhadap minat beli ulang konsumen di Lalana Space.
Originalitas_Penelitian ini dilakukan pada tempat yang belum diteliti sebelumnya
Tipe Penelitian_Studi Empiris
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.